PEMAIN PERSIB DIMINTA FOKUS IKUTI UJIAN SEKOLAH

Para pemain PERSIB U-16 saat ini fokus mengikuti Penilaian Akhir Semester (PAS) di sekolahnya masing-masing. Agenda ini akan berakhir pada pertengahan Desember 2020.

Karena itu, pelatih PERSIB U-16, Imam Nurjaman menginstruksikan para pemainnya untuk konsentrasi penuh pada kewajibannya di sekolah.

“Kembali dari Pati, saya berikan anak-anak kesempatan untuk istirahat. Berhubung ada agenda ujian, saya sampaikan kepada mereka untuk fokus selesaikan dulu tugasnya itu,” kata Imam, Kamis 3 Desember 2020.

Meski agenda sekolah akan cukup menguras perhatian para pemainnya, Imam tetap berharap mereka tetap bisa meluangkan waktu untuk menjalani program latihan mandiri.

“Ujian menjadi prioritas untuk sementara ini. Tapi mereka bisa tetap menjaga kebugaran dengan berlatih sendiri di rumah. Hasil kemampuan pemain dalam membagi waktu ini nantinya akan kita lihat lagi di lapangan,” katanya.

 

Disadur : https://persib.co.id/berita/pemain-persib-diminta-fokus-ikuti-ujian-sekolah

Bagikan Postingan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *